Selasa, 13 Maret 2012

TULISAN 1

Nama : Nurul Kartika Pradini
Kelas : 3DD03
NPM : 31209404
Mata Kuliah : Manajemen Ritel (softskill)

Tulisan 1
Manajemen Produksi
Perencanaa dan pengendalian produksi merupakan bidang ilmu yang membahas efektivitas dan efesiensi suatu sistem produksi. Aspek yang dibahas dalam perencanaan dan pengendalian produksi adalah pengaturan keseimbangan antara permintaan pasar dengan kapasitas produksi, dengan dukungan penjadwalan pekerjaan dan perencanaan persediaan bahan bau.
Sasaran utama perencanaan dan pengendalian produksi keseimbangan antara kapasitas produksi dengan permintaan pasar melebihi kapasitas, maka akan terjadi permintaan yang tidak terlayani, sementara jika kapasitas melebihi permintaan pasar, maka akan terjadi kelebihan kapasitas.
Gagasan dasar perencanaan dan pengendalian produksi adalah menyediakan kapasitas yang sesuai dengan permintaan pasar dan menyediakan pendukung yang berupa ketersediaan bahan baku yang memadai.
Keluaran proses perencanaan agregat, perencanaan kapasitas dan perencanaan kebutuhan bahan pada dasarnya ialah jadwal induk dan rencana produksi. Rencana produksi tersebut selanjutnya dibagi menjadi tugas harian. Setiap rencana produksi akan menghasilkan jadwal rinci mengenai jumlah produksi pada periode tersebut.
Untuk mencapai efektivitas pengendalian produksi dan persediaan modern, kita harus mengenal teknik kuantitatif atau perhitungannya. Namun demikian dengan hanya mengetahui teknik-teknik itu saja tidak cukup karena tujuan kita mempelajarinya adalah agar dapat menerapkannya kepada mesalah-masalah di dunia nyata secara tepat.
Salah satu tugas pengendalian produksi adalah meramalkan permintaan konsumen akan produk yang dihasilkan perusahaan. Dalam suatu organisasi yang jelas, para perencanaan terus-menerus merencanakan jadwal terinci aktivitas untuk beberapa periode mendatang, serta mengembangkan strategi perencanaan sumber daya itu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar